Sebelum Traveling, Ketahui Jenis Asuransi Perjalanan & Manfaatnya

Setidaknya ada delapan contoh asuransi perjalanan yang bisa dipilih traveler. Ketahui perbedaan jenis asuransi perjalanan dan manfaatnya berikut ini!

Share this

Bagi yang hobi traveling, apakah familiar dengan contoh asuransi perjalanan? Asuransi perjalanan merupakan hal penting yang harus dimiliki oleh traveler. Bahkan urgensinya tak kalah dengan tiket dan penginapan.

Sayangnya, masih banyak wisatawan yang merasa tidak membutuhkan asuransi perjalanan. Padahal dengan adanya asuransi perjalanan, wisatawan akan lebih aman karena diberikan perlindungan penuh selama bepergian. Untuk mengetahui lebih lengkap mengenai asuransi perjalanan dan jenis-jenisnya, simak ulasannya berikut ini!

Apa Itu Asuransi Perjalanan?

Berdasarkan situs resmi OJK, asuransi perjalanan adalah salah satu jenis asuransi yang memberikan perlindungan selama penggunanya melakukan perjalanan, baik dalam maupun luar negeri. Jenis asuransi ini sifatnya memang tidak wajib, tapi sebaiknya dimiliki. Kepemilikan perlindungan ini berfungsi untuk menekan dampak finansial dari risiko kerugian yang mungkin terjadi saat perjalanan. 

Asuransi perjalanan menawarkan manfaat berupa pertanggungan biaya medis wisatawan selama perjalanan. Namun, jika dirasa masih kurang, ada beberapa premi tambahan yang bisa dipilih untuk perlindungan. Contohnya, perlindungan akan keterlambatan atau kehilangan bagasi, penundaan jadwal perjalanan hingga pembatalan penerbangan, sampai perlindungan terhadap rumah apabila bepergian meninggalkan rumah dalam jangka waktu yang cukup lama.

Jenis-jenis Asuransi Perjalanan

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, asuransi perjalanan memiliki beragam keuntungan. Akan tetapi sebelum memilih asuransi perjalanan, sebaiknya pahami dulu jenis asuransi perjalanan dan beragam manfaatnya dalam ulasan berikut.

1. Single Trip Insurance

Jenis asuransi perjalanan yang pertama adalah Single Trip Insurance. Sesuai namanya, ini adalah asuransi jangka pendek yang diperuntukkan bagi traveler yang tidak rutin melakukan perjalanan atau hanya beberapa kali dalam setahun. Bagi traveler yang liburannya hanya tiga bulan sekali, dapat membeli jenis asuransi ini.

2. Annual Trip Insurance

Berbeda dengan Single Trip Insurance, jenis asuransi ini ditujukan kepada mereka yang sering atau rutin bepergian. Misalnya, satu bulan sekali atau bahkan satu minggu sekali. Meski tujuannya untuk liburan, asuransi ini siap menanggung, lho!

3. Individual Travel Insurance

Jenis asuransi perjalanan ini cocok bagi mereka yang suka me-time dan melakukan solo traveling. Sesuai namanya, Individual Travel Insurance dikhususkan untuk satu orang saja dalam sekali perjalanan dan satu polis asuransi. Asuransi ini masuk dalam kategori asuransi pribadi.

4. Group Travel Insurance

Selanjutnya, ada Group Travel Insurance. Jenis asuransi perjalanan ini biasanya digunakan untuk perjalanan dinas dan acara liburan bersama. Bagi yang sering melakukan perjalanan bersama teman atau keluarga, asuransi ini juga bisa menjadi pilihan. Dengan membeli paket asuransi ini, harga asuransi perjalanan lebih hemat dibandingkan harus membeli asuransi perorangan untuk seluruh anggota keluarga.

5. Asuransi Perjalanan Berdasarkan Tujuan Perjalanan

Tujuan perjalanan masing-masing traveler pasti berbeda-beda. Ada yang traveling karena ingin liburan, namun ada juga yang melakukan perjalanan bisnis.

Apa pun tujuannya, wisatawan bisa memilih asuransi terkait tujuan saat melakukan perjalanan. Jika tujuan perjalanan untuk tujuan traveling, maka bisa memilih asuransi perjalanan wisata. Namun, jika tujuan wisatanya untuk perjalanan bisnis, maka pilihlah asuransi perjalanan bisnis.

Perlu diketahui, yang membedakan kedua jenis asuransi itu adalah jumlah preminya. Biasanya, asuransi dengan tujuan bisnis atau pekerjaan ditawarkan dengan jumlah premi yang lebih besar karena memiliki risiko yang lebih besar pula.

6. Asuransi Perjalanan Berdasarkan Tempat Tujuan Perjalanan

Jenis asuransi ini dibagi ke dalam dua, yakni asuransi perjalanan domestik dan asuransi perjalanan internasional. Asuransi perjalanan domestik merupakan asuransi yang memberi perlindungan untuk perjalanan dalam negeri, sedangkan asuransi perjalanan internasional memberi perlindungan untuk mobilitas saat bepergian ke dan di luar negeri.

Jumlah premi kedua jenis asuransi ini tentu berbeda. Asuransi perjalanan luar negeri dengan tujuan negara-negara seperti Eropa, Australia, serta Amerika memiliki jumlah premi yang lebih besar. Ada juga asuransi luar negeri khusus seperti asuransi haji dan umroh yang nilai preminya juga lebih besar.

7. Student Assist

Jenis asuransi perjalanan selanjutnya ada Student Assist. Sesuai namanya, asuransi ini ditujukan untuk pelajar/mahasiswa yang ingin melanjutkan studi ke luar negeri. Baik itu Amerika, Australia, Malaysia, Prancis, Inggris, dan lainnya.

8. Travel Insurance untuk Haji dan Umrah

Berencana melakukan haji atau umrah dalam waktu dekat? Jika iya, jangan lupa membeli asuransi perjalanan khusus haji dan umrah. Pasalnya, asuransi perjalanan ini akan memberikan perlindungan secara penuh kepada mereka yang melakukan perjalanan khusus sebagai calon jamaah. Jadi, para pengguna bisa beribadah dengan tenang dan aman tanpa memikirkan risiko kerugian yang bisa terjadi.

Itulah informasi mengenai contoh asuransi perjalanan dan beragam manfaatnya. Jenis asuransi perjalanan di atas tentunya bisa disesuaikan berdasarkan kebutuhan. Sebelum memilih jenisnya, pastikan terlebih dahulu manfaat dan keuntungannya.

Salah satu produk asuransi perjalanan terbaik yang menawarkan segudang manfaat adalah Zurich Travel Insurance. Asuransi ini bisa memberikan perlindungan menyeluruh untuk perjalanan internasional maupun domestik.

Berapa manfaat perlindungan yang akan di-cover dari asuransi ini adalah kecelakaan diri, biaya medis, pembatalan dan perubahan perjalanan, biaya perjalanan dan biaya terkait perjalanan, perlindungan bagasi dan barang pribadi, hingga pemulangan jenazah. Zurich Travel Insurance juga memiliki beberapa jenis polis yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan perjalanan; seperti Individu, DuoPlus (Pasangan), dan Keluarga yang bepergian dengan jadwal yang sama.